Laa Taias


Dalam keadaan ataupun kondisi tertentu, hidup bisa saja menjadi sebuah tempat bagi kita untuk "bertarung", dan kadang kita harus bisa "survive" dengan zona yang teramat sulit, supaya kita bisa meraih kebahagiaan dalam berbagai aspek dan bentuk. Maka ketika kita bisa menjadi pribadi yang tangguh dan tidak mudah menyerah, kemenangan dan kebahagiaan itu pasti akan menjadi milik kita.

Tidak ada sesuatupun yang tidak membutuhkan perjuangan. Makna hidup sejatinya mengajarkan manusia untuk bisa menjadi pribadi yang tangguh dan kuat dalam mengahadapi cobaan hidup dan berbagai masalah yang ada dihadapan kita. Karena sejatinya, kekuatan yang kita miliki akan membuka kesempatan kita untuk dapat meraih sesuatu yang bisa bernilai lebih. 

Tidak ada yang instan dalam hidup. Semuanya harus berproses. Sesuatu yang di dapat secara instan, biasanya akan pergi secara instan juga. Begitu pula sebalikny. Segala sesuatu yang ingin kita dapat harus kita perjuangkan terlebih dahulu. Kita tidak akan mendapatkan apapun tanpa disertai perjuangan yang sungguh- sungguh. Ketika kita terjatuh, maka kita harus bangun dan kembali melangkah serta terus melangkah untuk meraih apa yang kita citakan. 

Sebagai manusia biasa, kita tidak selalu ditakdirkan memiliki apa yang semestinya tidak kita miliki. Namun, kita pasti akan mendapatkan yang lebih baik jika kita mau melakukan yang terbaik. Melakukan yang terbaik bukan diluar kemampuan kita, tapi melakukan yang terbaik sesuai dengan kemampuan dan kapasitas kita. Terus berjuang, dan tetap semangat menjadi pribadi yang lebih baik. Semangat!!!


Oleh : Muhammad Iqbal (Staff Kaderisasi KAMMI LIPIA)

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »